Untitled 4

Written by Super User on . Hits: 845

BPS 03 2020

Kamis, 4 Juni 2020 Pukul 10.00 Wita telah dilaksanakan pencanangan Zona Integritas secara virtual di ruang Ketua Pengadilan Agama Labuan Bajo yang diadakan oleh Badan Pusat Statistik Kabupaten Manggarai Barat. Acara tersebut di ikuti oleh Bupati Manggarai barat, Wakil ketua DPRD kabupaten manggara barat, Ketua Pengadilan Negeri Labuan Bajo, Ketua Pengadilan Agama Labuan Bajo, Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Manggara Barat, Kepala Kementerian Agama Kabupaten Manggara Barat.

Pencanangan Zona Integritas adalah deklarasi/pernyataan dari pimpinan suatu instansi pemerintah bahwa instansinya telah siap membangun Zona Integritas. Ketua Pengadilan Agama Labuan Bajo Ihyaddin, S.Ag., M.H. menjadi salah satu saksi Pencanangan Zona Integritas pada satker BPS kabupaten Manggarai Barat.

Pencanangan pembangunan Zona Integritas dilaksanakan dengan maksud agar semua pihak termasuk masyarakat dapat memantau, mengawal, mengawasi dan berperan serta dalam program kegiatan reformasi birokrasi khususnya di bidang pencegahan korupsi dan peningkatan kualitas pelayanan publik.

Pelaksanaan Zona Integritas ini sejalan dengan Peraturan Presiden No. 10 Tahun 2012 tentang Grand Design Reformasi Birokrasi Pemerintah, yang mempunyai target utama yaitu peningkatan kapasitas akuntabilitas organisasi, pemerintah yang bersih dan bebas KKN, dan peningkatan pelayanan publik.

BPS 02 2020

Setelah pelaksanaan pencanangan ZI secara virtual selesai, Kepala BPS Kabupaten Manggarai Barat beserta rombongan melakukan silaturrahmi ke Pengadilan Agama Labuan Bajo sekaligus penandatanganan PiagamPencanangan Zona Integritas. Ditempat ruang ketua Pengadilan Agama, mereka disambut dan bercakap-cakap.

BPS 01 2020

Ketua Pengadilan Agama Labuan Bajo Ihyaddin, S.Ag., M.H. menyampaian penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Kepala BPS dan rombongan atas pelaksanaan pencanangan ZI secara virtual dan sebagai terobosan inovasi yang sangat bagus. Setelah acara penandatanganan Piagam Pencanangan Zona Integritas, kemudian rombongan pamit untuk melanjutkan perjalanan (S)

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Labuan Bajo

Jl. Frans Nala, Labuan Bajo Kabupaten Manggarai Barat, NTT

Telp:

0385-2443235

Email :

This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

gps Lokasi Kami

whatsapp 082213369895

instagram @pa_labuanbajo

facebook @pengadilanagama.labuanbajo

youtube PA Labuan Bajo

tiktok @palabajo

Copyright Pengadilan Agama Labuan Bajo© 2018